Sabtu, 01 Mei 2010

PETUNJUK PENGEMASAN BARANG

PETUNJUK PENGEMASAN BARANG

Pemilihan Kemasan Yang Benar :
1. Pastikan Paket yang di masukkan ke dalam kemasan sesuai dengan spesifikasi ukuran kemasan tersebut.
2. Resi Pengiriman harus terbaca oleh Pengirim, Kurir Maupun Penerima.

Cara Pengemasan Barang Berdasarkan Isi Kemasan

1. Isi Kemasan:
Berupa barang-barang kecil dalam jumlah banyak seperti paku, sekrup, dll
Cara Pengemasan :
Dikemas terlebih dahulu dengan kantung plastik kemudian dimasukkan ke dalam kardus.





2. Isi Kemasan :
Berupa barang-barang berukuran besar dan/atau memiliki bentuk yang tidak beraturan. Ujung-ujung tajam atau menonjol seperti ban, knalpot, pipa dll.
Cara Pengemasan :
Dikemas dengan menggunakan kardus.






3. Isi Kemasan :
Berupa Cairan.
Cara Pengemasan:
Periksa Kemasan untuk memastikan.
1. Kemasan dalam kedap air dan/atau dapat mentyerap air.
2. Terdapat bahan yang dapat menyerap air antara kemasan dalam dan kemasan luar.
3. Kemasan Luar Kedap Air.
4. Kemasan luar terbuat dari kayu atau fiberboard.
5. Bila Kemasan dalam bentuk botol, bagian atas botol tersebut harus di segel setidaknya 2 klip.


4. Isi Kemasan :
Mendesis / berdetak.
Cara Pengemasan
Pelanggan di minta untuk membuka dan memeriksa isi Kemasan di depan kurir atau Customer service. Apabila di nilai tidak menyalahi peraturan pengiriman, Paket di kemas dan di segel ulang.

5. Isi Kemasan:
Barang-barang kecil dalam jumlah besar
Cara Pengemasan:
Setelah diperiksa bersama antara pelanggan dan pihak pengiriman, Tambahkan kemasan dalam kemudial di segel ulang.

CARA PENGEMASAN BARANG BERDASARKAN JENIS KEMASAN

1. Isi Kemasan :
Diikat dengan Kawat atau Tali.
Cara Pengemasan:
Ganti kawat atau tali dengan plastik atau selotip.

2. Isi Kemasan :
Direkat dengan isolasi yang berkilat, isolasi penutup atau isolasi yang merekatnya menggunakan air.
Cara Pengemasan:
Gunakan plastik atau selotip di atas perekat yang tidak memenuhi syarat pengiriman.

3. Isi Kemasan :
Menggunakan bahan dari Styrofoam.
Cara Pengemasan:
Masukkan kedalam kardus dengan Ukran yang sama atau lindungi styrofoam dengan plastik sehingga memenuhi syarat pengiriman.

4. Isi Kemasan :
Berupa Koper, Tas kain atau kemasan lain yang sejenis.
Cara Pengemasan:
Masukkan kedalam kardus.

5. Isi Kemasan :
Dikemas dengan menggunakan kertas coklat, kertas kado, plastic pembungkus makanan atau kardus bekas.
Cara Pengemasan:
Dikemas lagi menggunakan Kardus yang lebih baik.

6. Isi Kemasan :
Barang - Barang pecah belah.
Cara Pengemasan:
Bungkus dengan menggunakan bubble wrap pada bagian atas, samping dan bawah, atau gunakan partisi.

6. Isi Kemasan :
Berupa Komputer
Cara Pengemasan:
1. Gunakan Kemasan asli dari produsen komputer atau laptop sebagai kemasan dalam.
2. Ukuran Panjang, lebar dan tinggi kemasan luar dari paket sebaiknya 15cm lebih besar dari ukuran kedua lapisan dalam.
3. Gunakan pelindung goncangan yang disebabkan oleh produsen komputer pada setiap sisi komputer atau bungkus komputer dan aksesorisnya menggunakan bubble wrap.
4. Bagian atas dari kardus lapisan luar sebaiknya diisi dengan butiran-butiran Styrofoam.

Gunakan Materi Pengisi Tambahan dan Bantalan
letakkan lapisan busa dengan ketebalan minimal 5cm pada bagian bawah kemasan bungkus setiap barang yang akan dimasukkan ke dalam satu kemasan satu persatu dengan bantalan dan atur barang tersebut di dalam kardus pada sisi-sisi yang berlainan pengisi tambahan tidak tepat untuk di gunakan sebagai bahan pelindung goncangan kemasan bahan-bahan berbahan metal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar